Dalam pembuatan buku tahunan sekolah, hal pertama yang kamu lakukan adalah menentukan spesifikasi yang kamu
inginkan untuk buku tahunan sekolah kamu . Spesifikasi paling penting dari buku tahunan sekolah adalah jumlah halaman yang digunakan, jumlah pemesanan buku tahunan sekolah kamu, dan besar buku.
Jumlah pemesanan tentu saja
sesuai dengan jumlah siswa di sekolah kamu, biasanya ditambahkan dengan 1-5
buku untuk diberikan kepada sekolah, sesuai dengan perjanjian kamu dengan
sekolah. Sedangkan jumlah halaman, bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan kamu
dan temen-temen kamu. Nah, gimana dengan besar buku yang akan kamu gunakan?
Pemilihan besar buku ini nggak
ada patokannya, tapi berdasarkan kira-kira dan keinginan kamu saja. Kalau kamu
tidak memiliki batasan harga yang akan kamu bayarkan, kamu bisa menggunakan
ukuran terbesar dari buku tahunan sekolah kamu karena ukuran buku juga
memengaruhi harga buku tahunan sekolah. Tapi kalau kamu memiliki keterbatasan
biaya, ini perlu kamu pikirkan.
Misalnya, kalau kamu menggunakan
jumlah halaman yang terbilang sedikit, maka sebaiknya ukuran buku kamu agak
besar. Kenapa? Karena kalau jumlah halaman kamu sedikit, sedangkan jumlah siswa
nya cukup banyak, biasanya dalam satu halaman akan cukup banyak siswanya, bisa
hingga 8 siswa per halaman. Kalau kamu menggunakan ukuran buku kecil, maka foto
kamu akan terlihat kecil. Tapi kalau kamu menggunakan ukuran buku yang relatif
besar, foto buku tahunan sekolah kamu akan nampak besar.
Kalo masih bingung, kamu bisa
konsultasikan ke Abankirenk mengenai spesifikasi buku tahunan sekolah kamu.
Kamu bisa menanyakan bagaimana sebaiknya spesifikasi buku tahunan sekolah kamu
jika kamu memiliki keterbatasan yang bisa kamu sebutkan. Kamu bisa menghubungi
Abankirenk melalui (0274) 4539586 / 089627133821 / 085743942222 atau bisa juga
melalui email ke abankirenk.creative@yahoo.com.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar